dIGImedia

Sunday, 12 November 2017

Membuat Animasi 2 Dimensi Tweening

Setelah sedikit tentang Animasi Frame by Frame materi kompetensi keahlian multimedia tentang animasi 2 dimensi Tweening, pada kompetensi dasar :

KI-3 Memahami teknik  animasi tweening

KI-4 Membuat animasi 2 dimensi menggunakan teknik tweening

Animasi Tweening, proses membuat animasi pergerakan dengan cara memberikan atau melakukan gerakan perubahan pada bentuk atau posisi/koordinat objek dengan menentukan keyframe awal dan akhir animasi pada timeline

Contoh animasi tweening

Fungsi tweening adalah untuk memberi gerakan objek dari satu titik frame ke titik frame lainnya.

Contohnya Animasi motion tween yang digunakan bila ingin membuat gerakan animasi yang teratur atau lebih halus pergerakkannya. Animasi motion tween sangat mengurangi waktu dalam pembuatan karena tidak perlu membuat animasi secara frame by frame. Sebaliknya animasi motion tween hanya membuat frame awal dan frame akhir saja kemudian diberikan efek tween. Oleh sebab itu mengapa Animasi motion tween mudah dan banyak digunakan yaitu karena mengurangi proses pembuatan seperti mengambar dan mengurangi dari sisi ukuran file. Animasi yang dihasilkan menggunakan tweening ini gerakan yang halus, perubahan letak, ukuran, rotasi, bentuk maupun warna.


Adapun cara membuat animasi tween sebagai berikut :

Buka halaman baru File > New > File Flash > OK
Pada menu Properties tentukan size atau ukuran stage 550 x 200 pixel, warna 

Seleksi Frame 1 pada layer 1
Dengan menggunakan  Oval Tool  buatlah lingkaran seperti pada latihan animasi frame by frame dan letakkan gambar bola di stage sebelah kiri.




Klik kanan misal frame 5 layer 1 dan pilih Insert Keyframe


Geser gambar bola yang berada di frame 5, geser ke sebelah kanan stage


Klik kanan di frame 1 dan 5, pilih Create Motion Tween
Cek hasil Movie dengan menekan Ctrl + Enter