dIGImedia

Monday, 9 October 2017

E-Pemilos - berDEMOKRASI Pemilihan KETUA OSIS

e-Pemilos wujud karya siswa SMK yang ingin mencoba dan terus mencoba dalam menciptakan ide, pembuatan, dan pengembangan suatu aplikasi.

e-Pemilos hadir untuk memberikan alternatif pemungutan suara, pada kesempatan ini pada pemilihan ketua OSIS SMK N 2 Wonosari, Gunungkidul, Yogyakarta.

Dipunggawani oleh mas suryo dIGI dan mas Ade dIGI ( sebutan siswa yang melaksanakan prakerin/pkl di dIGImedia ), dengan mengusung e-Pemilos pemilihan ketua OSIS kali ini dilakukan secara online menggunakan tablet Android.

Interface Login e-Pemilos
Inilah sebuah wujud berdemokrasi, secara realtime dan cepat pelaksanaan pemilihan dapat berjalan dengan lancar. keseruan disaat pelaksanaan, disaat melihat hasil sementara woooowwww... inilah sekali lagi e-Pemilos aplikasi karya siswa SMKBISA.

Rame dan seru grafik perolehan suara

Apresiasi yang sangat luar biasa buat siswa SMK, yang melakukan prakerind/PKL/Magang di dIGI, memang semua butuh proses, pengalaman, dan tentunya harapan diakhir menghasilkan sesuatu yang baik demi peningkatan kompetensi siswa SMK baik jurusan TKJ, RPL, Multimedia.

Terimakasih #smakadano #siswasmkbisa #siaptraining #siapkerja #smkbisa.